Google Manfaat dan Khasiat Jeruk Nipis bagi Kesehatan / Waliangers

.


Manfaat dan Khasiat Jeruk Nipis bagi Kesehatan


Jeruk Nipis
Sudah tahukah anda manfaat dan khasiat jeruk nipis? Buah yang satu ini selain segar untuk dijadikan minuman ternyata buah ini juga dapat dijadikan sebagai obat kesehatan. Nama ilmiah Citrus Aurantium merupakan nama dari jeruk nipis yang sering kita manfaatkan sebagai minuman tersebut. Jeruk nipis sendiri merupakan salah satu dari jenis jeruk yang kaya akan manfaatnya. Buah yang berbentuk bulat dan berwarna hijau atau kuning ini kaya akan vitamin C yang sangat bermanfaat bagi tubuh kita, meskipun rasa dari tanaman ini sedikit dingin, asam dan berasa pahit.

Khasiat dan manfaat yang terdapat pada jeruk nipis jika digunakan sebagai pengobatan sangatlah beragam. Dibawah ini akan dijelaskan diantaranya seperti :

Menghilangkan bau keringat, bau ketiak, serta bau badan lainnya.
Air perasan buah jeruk nipis banyak membantu dengan cara mencampurkan perasan itu dengan sedikit kapur sirih, kemudian dijadikan obat gosok ke bagian badan yang menghasilkan bau tsb.

Nyeri Tenggorokan / Batuk
Umumnya, buah jeruk nipis dibelah, kemudian pada permukaan belahannya diberi olesan kapur sirih, dipanaskan, kemudian perasan airnya diminum bersama air jernih karena air jeruk nipis berfungsi sebagai pelancar dahak yang dapat menyebabkan batuk-batuk, hingga akan cepat dapat dikeluarkan. Akibatnya, rasa batuk-batuk akan dapat dikurangi. Ada pula yang mencampur air perasan buah jeruk nipis dengan buah cengkeh, kalau perlu ditambah gula-batu sedikit campur dengan air panas, setelah melarut baru diminum. Ini pun manfaatnya akan sama seperti cara di atas tadi

Bagi ibu sehabis melahirkan akan dapat membantu dalam mengecilkan dan mengeringkan peranakan
Tambahkan perasan air jeruk nipis dan kapur sirih sedikit pada parem perut (tapel) dan lakukan kegiatan ini secara rutin selama 40 hari, Setelah ibu melahirkan tersebut melakukan kegiatan ini pastinya perut akan kembali langsing seperti sedia kala.selain itu resep lain yakni campuran air jeruk nipis, garam dan sedikit air kapur sirih yang sebelumnya telah direndam dengan air matang akan lebih cepat lagi dalam proses pengecilan tersebut dengan meminum ramuan ini.

Obat Anti Mabuk
Sebelum atau selama perjalanan panjang meminum perasan air buah jeruk nipis, terutama bagi mereka yang biasa dilanda mabuk perjalanan. Bahkan, bagi orang-orang tertentu hanya dengan mencium bau remasan kulit jeruknya saja sudah lebih dari cukup untuk menghilangkan rasa mabuk di perjalanan walau perjalanan jauh pun.

Menghilangkan Perasaan Tidak Enak Pada Mulut
Dengan mencampur madu pada perasan air jeruk nipis sebanyak satu sendok teh maka akan berkhasiat untuk menghilangkan masalah pada mulut. Perasaan yang menyegarkan, semangat akan bangkit merupakan khasiat lain selain untuk mengurangi rasa tidak enak pada mulut dengan ramuan ini.

Menurunkan Panas Badan Anak-anak.
Air perasan jeruk nipis ditambah selembar daun sirih, ditambah air hangat, digunakan untuk bahan pengompresan maka rasa panas akan cepat hilang kalau dibandingkan hanya dengan air tanpa campuran.

Mengobati Keseleo
Obat ramuan dari campuran air jeruk nipis dengan 4 sampai 9 buah cabe rawit dan kapur sirih yang sebelumnya telah digiling sampai halus akan dapat berkhasiat sebagai obat keseleo. Pada tempat yang sakit gunakan ramuan ini sebagai bahan untuk mengurut.

Melemaskan Rasa Tegang Otot
Dengan Air perasan jeruk nipis ditambah sedikit air, kemudian digosokkan hingga rata pada bagian yang dirasakan sakit atau tegang. Bahkan, ada pula air perasan buah jeruk ditambahkan ke dalam air hangat di dalam ember kecil, kemudian digunakan untuk merendam kaki bagian bawah maka rasa pegal-pegal atau sakit akan hilang secepatnya.

Bagi mereka yang menderita gangguan pada saat buang air kecil maka meminum air perasan buah jeruk nipis ditambah gula batu sedikit agar tidak terlalu asam, ternyata banyak manfaatnya. Bahkan, kepenatan yang sering dialami oleh seseorang karena terlalu banyak menggunakan ”otaknya” dengan cara ini pun akan banyak membantu untuk meringankan.

Nah itu beberapa Manfaat Jeruk NipisBagi Kesehatan. Masih segudang manfaat lainnya dari air perasan buah jeruk nipis di dalam kehidupan manusia sehingga oleh para pakar pengobatan tradisi diberi julukan ”buah dengan beribu manfaat”.




Artikel Lainnya :


Description: Manfaat dan Khasiat Jeruk Nipis bagi Kesehatan

Rating: 4.5

Reviewer: Unknown

Item Reviewed: Manfaat dan Khasiat Jeruk Nipis bagi Kesehatan

Photobucket


Waliangers. Powered by Blogger.

Blog Archive