.
Buruknya raihan AC Milan diawal musim ini memunculkan spekulasi akan dilengserkannya pelatih Allegri, dari 4 laga awal Milan hanya mampu mengumpulkan 4 poin dan saat ini menempati posisi 5 Klasemen Liga Italia
Spekulasi seputar pengganti Allegri yang terus menguat memunculkan 5 kandidat pengganti untuk Allegri, berikut beberapa pelatih Kandidat Pengganti Allegri
Filipppo Inzaghi
Mantan striker AC Milan ini namanya ikut dicantumkan dalam calon pengganti Allegri. Bagi Milanisti tentu saja seorang Super Pippo tidak asing lagi, striker yang sangat loyal terhadap AC Milan. Pippo berhasil menyumbang 126 gol buat AC Milan saat ini Inzaghi melatih Allievi Nazionali dan pada debutnya sukses mencukur Bologna 5-1.
Rafael Benitez
Terakhir kali Benitez menjadi pelatih Inter Milan yang merupakan rival sekota dari AC Milan, sejak dipecat Inter Benitez sampai saat ini belum menandatangi kontrak lagi, walaupun sempat ditawari oleh Sampdoria.
Benitez terbilang cukup sukses sebagai seorang pelatih, satu trofi Liga Champions diraih bersama Liverpool, Piala UEFA bersama Valencia, dua titel La Liga juga bersama Valencia, bersama Inter Milan Benitez mempersembahkan Supercoppa Italiana dan PD Antarklub.
Luciano Spalletti
Mantan pelatih dari Udinese dan As Roma ini, saat ini terbilang cukup sukses melatih klub Rusia Zenit St. Petersburg dua gelar Liga Primer Rusia, satu Piala Rusia, dan satu Piala Super Rusia sudah tertoreh dicatatan kepelatihannya.
Dikabarkan sebelum menunjuk Allegri sebagai pelatih Milan saat ini Adriano Galliani sempat menghubungi Luciano Spalleti.
Mauro Tassotti
Asisten pelatih AC Milan ini bisa saja naik pangkat saat ini, Tassotti sudah menghabiskan 11 tahun sebagai asisten pelatih di Milan. Pada tahun 2009 ketika hengkangnya Ancelotti ke Chelsea Tasotti sepertinya akan menduduki kursi pelatih Milan namun sayangnya hal itu belum terwujud. Begitupun ketika hengkangnya Leonardo 2010 silam Tassotti harus puas sebagai asisten pelatih lagi. Kesempatan itu datang lagi saat ini akankah Tassotti mampu naik pangkat ?? Kita tunggu saja...
Pep Guardiola
Setelah sukses meraih beberapa gelar bergengsi saat menukangi Barcelona dan saat ini memutuskan istirahat selama semusim namun bukan tidak mungkin AC Milan berhasil membujuk Pep agar kembali berada dipinggir lapangan memberikan instruksi. Milan adalah tim besar Eropa yang mempunyai sejarah dan tradisi juara inilah mungkin yang menjadi daya pikat bagi Pep.
Sangat menarik untuk melihat siapa yang bakal melatih AC Milan klub yang mempunyai tradisi juara dan salah satu klub besar eropa ini.
Artikel Lainnya : |
Description: 5 Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
Item Reviewed: 5 Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri
Waliangers
Anda sedang membaca artikel tentang 5 Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri dan saya sangat senang sekali jika anda menyebar luaskan atau copy paste artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link 5 Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri ini sebagai sumbernya.
Tuesday, September 25, 2012
//
Labels:
Sepakbola
// //
Waliangers. Powered by Blogger.
Blog Archive
-
▼
2012
(152)
-
▼
September
(13)
- Hasil Free Practice 2 MotoGP Aragon
- Jelang MotoGP Aragon
- Papin : Ibrahimovic Seperti Van Basten
- 5 Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri
- Kalender Sementara MotoGP Musim 2013
- Hasil dan Klasemen Liga Eropa / UEFA Europa League
- Hasil Pertandingan Liga Champions Eropa 20 Septemb...
- Hasil Pertandingan Liga Champions Eropa 19 Septemb...
- Klasemen Sementara Perolehan Medali PON XVIII Riau...
- 28 Nama Pemain Timnas AFF 2012 Pilihan Alfred Riedl
- Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2014 Zo...
- Rangking Fifa Zona Asia September 2012
- Hasil Pertandingan Liga Italia Seri A Pekan 2
-
▼
September
(13)